Nasyid Rekomendasi di awal tahun 2012 jatuh pada sebuah senandung anyar karya Bipoz. Terdengar asing memang nama 'Bipoz', tapi sebetulnya Bipoz adalah munsyid senior personil grup nasyid asal Bandung, yaitu Kang Agus Mupla. Tahu kan? Mengusung judul 'Mimpi Mimpiku' lagu ini pas sekali menjadi penyemangat bagi para pejuang yang sedang merealisasikan mimpi-mimpi dan harapan.
Saat mendengarkan nasyid ini, bagian chorusnya begitu melekat dan menggemakan energi positif yang terdengar semangat.
Kumelangkah terus melangkah raih mimpi mimpiku
Tetap melangkah dan tak akan menyerah
Demikian bunyi salah satu bagian liriknya, pantas jika nasyid ini masuk dalam kompilasi album komunitas wirausaha yang sedang 'happening' yaitu TDA (Tangan Di Atas) : tempat berkumpulnya para enterpreneur muda, sukses dan berbakat. Patut diacungi jempol karena lirik dalam lagu ini cocok untuk memotivasi Anda yang sedang berjuang bergelut dalam usaha apapun yang sedang dijalani, baik bisnis, studi maupun pekerjaan yang Anda cintai.
Vokal unik kang Agung Bipoz yang khas dan melengking di beberapa bagian lagu menambah nilai nasyid ini. Aransemen juga terdengar rapi dan ciamik. Highly recommended song!
Lirik Nasyid Baru Bipoz - Mimpi Mimpiku
Mimpi mimpiku
Terbang melintasi awan
Berlayar tembus samudera
Hingga harapan terbentang
Mimpi mimpiku
Bertabur laksana bintang
Terangi setiap langkahku
Hingga esok kan menjelang
Hadapi hidup
Dengan semangat baru kujelang
Bentangkan harap
Seiring tegarku berjuang
Kumelangkah terus melangkah
Raih mimpi mimpiku
Tetap melangkah
Dan tak akan menyerah
Kumelangkah terus melangkah
Raih ribuan bintang
Tetap melangkah
Dan pantang ku tuk menyerah
Pantang ku tuk menyerah
Pantang ku tuk menyerah
note: nasyid 'Mimpi Mimpiku' mendapatkan kehormatan dibawakan dalam event akbar Pesta Wirausaha 2012 akhir Januari lalu. Seperti yang ditulis di blog nya kang Irwan Agus Bipoz menyampaikan bahwa membawakan lagu-lagu positif full inspirasi dan motivasi yang benar-benar menjadi passion adalah bagian dari "Mimpi Mimpiku". Apalagi perform di depan orang-orang pilihan, yaitu enterpreneur di Komunitas Tangan Di Atas (TDA)
Sumber: http://www.iswandibanna.com
0 komentar:
Posting Komentar